Makassar - Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Bimbingan Konseling Pendidikan Islam (BKPI) Fakultas Agama Islam (FAI) Universitas Muhammadiyah Makassar (Unismuh) menggelar Bazar dan Dialog Keperempuanan dengan tema besar "Kekerasan Seksual Dalam Perspektif Psikososial, Penanganan Dan Dukungan Terhadap Korban".

Kegiatan ini diikuti oleh berbagai himpunan dan elemen internal maupun eksternal Fakultas Agama Islam Unismuh Makassar, dan dilaksanakan di Cafe The King, Kota Makassar.

Ketua Umum HMJ BKPI, Musfirah, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberikan edukasi dan pemahaman tentang isu kekerasan seksual yang semakin marak.

"Dialog ini akan mengulik isu kekerasan seksual dari perspektif psikologis, hukum, dan penanganan kasusnya," jelas Musfirah.

Unismuh berkomitmen untuk menjadikan penanganan korban kekerasan seksual sebagai prioritas, salah satunya dengan memperkuat Satuan Tugas Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual (Satgas PPKS) di kampus.

"Kampus yang baik bukan yang menutupi kasus kekerasan seksual, tetapi yang menanggapi dengan serius dan menegakkan keadilan," tegas Musfirah.

Terpisah, Ketua Prodi BKPI, Alamsyah, berharap kegiatan ini dapat menambah wawasan peserta dan memberikan pengetahuan tentang langkah-langkah yang harus diambil dalam kasus kekerasan seksual.

Tak hanya itu, Pakar Hukum, Ridwan Fawallang, menyampaikan bahwa kasus kekerasan dan pelecehan seksual di Indonesia masih menjadi problematika dan belum memiliki kepastian hukum yang kuat.

"Pengesahan RUU Tindak Pidana Kekerasan Seksual (TPKS) sangat penting karena korban membutuhkan perlindungan dan pendampingan dari segi hukum dan psikologis," jelas Ridwan.

Dialog ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya pencegahan dan penanganan kekerasan seksual.


(Humas BKPI)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama